Wednesday, April 3, 2013

Biaya


Apa yang dimaksud dengan biaya? dan sebutkan macam-macam biaya!

Biaya peluang atau biaya kesempatan (bahasa Inggris: Opportunity Cost) adalah biaya yang dikeluarkan ketika memilih suatu kegiatan. Berbeda dengan biaya sehari-hari, biaya peluang muncul dari kegiatan alternatif yang tidak bisa kita lakukan. Sebagai contoh, misalkan seseorang memiliki uang Rp 10.000.000. Dengan uang sebesar itu, ia memiliki kesempatan untuk bertamasya ke Bali atau membeli sebuah TV. Jika ia memilih untuk membeli TV, ia akan kehilangan kesempatan untuk menikmati keindahan Bali; begitu pula sebaliknya, apabila ia memilih untuk bertamasya ke Bali, ia akan kehilangan kesempatan untuk menonton TV. "Kesempatan yang hilang" itulah yang disebut sebagai biaya peluang.

Macam – macam biaya :
1.      Total Biaya (TC) keseluruhan biaya yang dikeluarkan dalam proses produksi sampai terciptanya barang. Rumus : TC = TFC + TVC
2.       Biaya Perunit (AC) : Biaya yang dikeluarkan untuk memproduksi 1 unit barang jadi. Rumus : AC = TC / Q . Q adalah Produk.
3.       Biaya Marginal (MC) : Tambahan biaya karena menambah 1 unit barang yang diproduksi

Jelaskan kurva biaya?

Untuk menunjukan fungsi biaya yang memiliki hubungan antara input dan output  yang di nyatakan dengan nilai uang.

Jelaskan mengapa konsep biaya perlu dipertimbangkan oleh semua organisasi perusahaan?

Agar organisasi perusahaan dapat memantau dengan detil biaya yang akan masuk dan keluar dengan cara mempertimbangkan konsep biaya nya terlebih dahulu, konsep biaya juga dapat membuat organisasi perusahaan untuk mengatur biaya seminim mungkin. Dan meminimalisir kecurangan dalam pengeluaran biaya.

Jelaskan bagaimana tindakan perusahaan jika tingkat penjualan sangat rendah tetapi perusahaan ingin tetap ada dipasar, konsep seperti apa yang perlu diterapkan perusahaan tersebut?

Hal berikut tindakan yang harus di perhatikan perusahaan agar tetap ada di pasar :

       Dari sudut pandang penjual :
·         Tempat yang strategis (place),
·         Produk yang bermutu (product),
·         Harga yang kompetitif (price), dan
·         Promosi yang gencar (promotion).

Dari sudut pandang konsumen :
·         Kebutuhan dan keinginan konsumen (customer needs and wants)
·         Biaya konsumen (cost to the customer)
·         Kenyamanan (convenience)
·         Komunikasi (comunication)

Coba anda buat pengkategorian biaya!

Pengkategorian biaya :

1.       Biaya Penjualan yaitu Biaya Gaji dan Komisi Penjualan; Biaya Advertensi; Biaya Bahan Pembantu untuk bagian penjualan dan toko; Biaya Depresiasi aktiva tetap bagian penjualan; Biaya Depresiasi alat pengangkutan penjualan; Biaya yang berhubungan dengan bagian penjualan.

2.       Biaya Administrasi dan Umum yaitu Biaya Gaji Pimpinan dan Pegawai Kantor; Biaya bahan pembantu untuk kantor; Biaya Depresiasi Aktiva tetap kantor; Biaya Telepon, air, listrik, parkir dll.

No comments:

Post a Comment